Bahaya Kelapa Bakar – Sajian kelapa bakar diyakini oleh masyarakat Indonesia memiliki segudang khasiat yang baik bagi tubuh. Namun tahukah kamu? sebenarnya khasiat kelapa bakar dapat diperoleh tanpa harus melalui proses pembakaran.
Kekeliruan tentang khasiat kelapa bakar ini menyebabkan masyarakat tidak menyadari bahwa sebenarnya proses pemanasan justru dapat mengubah sejumlah nutrisi dan vitamin yang terkandung di dalamnya.
Namun tidak sedikit masyarakat yang mengesampingkan hal tersebut dan tetap menjadikan kelapa bakar sebagai minuman favorit yang menyehatkan. Meskipun banyak yang mengaku dapat merasakan khasiat kelapa bakar ini, namun perlu diingat juga, Anda harus tetap bisa membatasi konsumsi kelapa bakar.
Campuran susu kental manis dan madu yang dapat menambah cita rasa kelapa bakar justru bisa meningkatkan kadar gula darah sehingga tidak cocok dikonsumsi bagi para penderita diabetes.
Baca Juga : Manfaat Air Kelapa Muda untuk Penderita Diabetes
Bahaya Kelapa Bakar
Proses pemanasan atau pembakaran kelapa muda dapat mengurangi atau bahkan menghilangkan kandungan nutrisi di dalamnya.
Air kelapa memang menawarkan berbagai manfaat kesehatan. Namun, Anda tidak boleh tergiur dengan khasiat bakar yang belum sepenuhnya terbukti baik bagi kesehatan. Anda juga perlu lebih mewaspadai efek samping yang bisa ditimbulkan dari proses pembakaran dengan suhu panas tinggi.
Selain itu, jangan gunakan air dan daging kelapa sebagai sumber utama pengobatan Anda. Sebisa mungkin, jagalah kebutuhan nutrisi harian Anda dari berbagai sumber makanan agar asupan nutrisi Anda tetap seimbang.
Sebaiknya konsultasikan terlebih dahulu dengan dokter sebelum Anda memutuskan untuk mengonsumsi air kelapa bakar terutama jika Anda sedang menderita penyakit tertentu
Air kelapa tidak hanya dapat digunakan sebagai bahan baku minuman segar, tetapi air kelapa juga dipercaya dapat menyembuhkan beberapa keluhan penyakit seperti alergi, demam berdarah, diare, serta membersihkan kulit dari jerawat dan membantu mendapatkan kulit halus.
Pasalnya, air kelapa mengandung banyak nutrisi seperti antioksidan, asam amino, enzim, mineral seperti vitamin B kompleks, vitamin C, zat besi, kalsium, kalium, magnesium, mangan, dan seng.
Meski memiliki banyak manfaat, air kelapa tidak selalu memberikan manfaat kesehatan. Ada juga efek samping air kelapa jika dikonsumsi terlalu banyak. Diantaranya adalah:
Baca Juga : Cara Menanam Pohon Kelapa Agar Bisa Cepat Berbuah
1. Memiliki Sifat Diuretik
Efek samping air kelapa bila dikonsumsi terlalu banyak bisa membuat Anda sering buang air kecil. Ini karena air kelapa memiliki sifat diuretik. Meskipun air kelapa memiliki manfaat untuk menghidrasi tubuh, namun mengonsumsinya terlalu banyak justru dapat menimbulkan beberapa efek samping.
2. Tidak Sepenuhnya Menghilangkan Dehidrasi
Segar rasanya ketika setelah menjalankan aktivitas yang melelahkan Anda mengkonsumsi air kelapa. Air kelapa dikenal dengan kandungan mineral dan vitaminnya yang baik dan bermanfaat, terutama bila dikonsumsi setelah melakukan beraktifitas atau berolahraga yang mengeluarkan banyak keringat.
Namun, sebenarnya mengonsumsi air kelapa saja tidak cukup. Pasalnya, saat tubuh berkeringat, tubuh akan kekurangan sodium. Nah, natrium dalam air kelapa tidak cukup untuk menggantikan kekurangan natrium dalam tubuh Anda. Jadi, Anda tetap harus mengonsumsi air mineral untuk memenuhi kebutuhan natrium.
3. Menyebabkan Ketidakseimbangan Elektrolit
Air kelapa mengandung potasium tinggi yang baik untuk kesehatan. Namun, mengonsumsi terlalu banyak air kelapa dapat memicu hiperkalemia. Ini adalah kondisi ketika jumlah potasium dalam darah sangat tinggi, yang dapat memperlambat detak jantung.
4. Bertindak Sebagai Pencahar
Efek samping air kelapa jika terlalu banyak dapat menyebabkan masalah pencernaan. Ini karena air kelapa juga merupakan pencahar alami. Air kelapa dapat mengatasi sistem pencernaan yang terganggu seperti halnya pada karena masalah sembelit. Namun, manfaat ini mungkin tidak cocok untuk beberapa orang.
5. Tidak Cocok untuk Diet
Air kelapa memang tergolong minuman yang rendah lemak, namun hal ini tidak berarti air kelapa bisa dijadikan sebagai obat penurun berat badan alami yang dikonsumsi setiap hari. Hal ini karena efek samping air kelapa bila dikonsumsi secara berlebihan bisa membuat Anda mengalami diare.
6. Menimbulkan Kejang Otot
Sebaiknya air kelapa tidak dikonsumsi secara berlebihan. Karena hal ini dapat menyebabakan efek samping yaitu kejang otot dan kelelahan pada tubuh akibat kadar kalsium yang tinggi pada air kelapa.
Itulah enam efek samping air kelapa bagi tubuh. Meski air kelapa memiliki banyak manfaat bagi tubuh, namun Anda tetap harus mewaspadai efek samping air kelapa. Ada baiknya untuk menjaga kesehatan Anda juga mengonsumsi vitamin.