Burung Kenari sejak zaman dahulu sering kali dipelihara oleh masyarakat Indonesia. Burung yang warnanya sangat cantik dan mungil ini sering dipajang di rumah sekaligus dinikmati suaranya. Untuk memberi makan burung yang satu ini mungkin Anda masih bingung, oleh karena makanan yang ada di alam bisa jadi rujukan.

Inilah Makanan Burung Asli Kenari di Alam Liar

Burung Kenari

Jika kamu tertarik untuk melihat kicauan burung kenari, kamu bisa melihatnya disini https://mkicau.com/download-mp3-masteran-kenari/ . Lanjut ke pembahasan, Memangnya apakah makanan asli burung Kenari di alam liar itu? Ini dia beberapa di antaranya:

  1. Biji-bijian

Makanan burung Kenari yang pertama akan kita bahas adalah biji-bijian. Makanan biji-bijian sangat disukai oleh burung Kenari di alam liar. Beberapa biji-bijian kesukaan burung kenari ini antara lain adalah biji gandum, biji padi, biji jagung, biji sawi, dan lain sebagainya.

Makanan berupa biji ini ditentukan oleh musim yang sedang terjadi pada waktu itu. Misalnya sedang musim padi maka kenari akan memakan biji padi.

Perlu diketahui bahwa biji-bijian memiliki kandungan protein dan juga karbohidrat yang tinggi sehingga sangat baik digunakan sebagai pemenuhan nutrisi dari burung.

  1. Serangga

Seperti yang kita ketahui sejak zaman dahulu bahwa ketersediaan biji-bijian mungkin saja sangat sedikit karena tergantung pada musim. Jika memang sedang musim, persediaan biji-bijian di alam akan banyak. Tetapi jika tidak sedang musim maka biji-bijian bukan menjadi prioritas makanan burung Kenari lagi.

Burung kenari bisa memakan serangga yang hidup di alam seperti jangkrik, kroto, ulat Hongkong, dan lain sebagainya. Serangga yang dimakan oleh burung yang satu ini juga  memiliki kandungan gizi tinggi.

Serangga memiliki kandungan protein, karbohidrat, lemak, dan lain sebagainya. Oleh karena itu, hingga kini para pemelihara burung kenari juga sering memberikan kroto sebagai makanan utama burung Kenari sebagai pendamping biji-bijian.

  1. Buah dan Sayuran

Selain serangga, menurut divedigital.id buah-buahan dan juga sayur-sayuran juga menjadi salah satu makanan yang disukai oleh burung Kenari di alam. Ya, ketersediaan makanan berupa buah-buahan dan juga sayuran membuat burung tersebut tetap mendapatkan asupan nutrisi yang lengkap.

Seperti yang diketahui bahwa buah dan sayuran memiliki kandungan vitamin atau nutrisi mikro yang bagus untuk kesehatan burung. Buah dan sayuran memiliki kandungan air yang cukup banyak untuk memenuhi kebutuhan cairannya.

Ada beberapa buah-buahan dan juga sayuran yang sering dikonsumsi oleh burung Kenari antara lain sebagai berikut; buah pepaya, jeruk, apel, gambas, sawi, mentimun, selada, kubis, dan lain sebagainya. Makanan yang dimakan tentu sesuai dengan musim yang sedang terjadi saat itu.

Itu dia beberapa makanan asli Kenari di alam liar yang harus diketahui. Walaupun pada praktiknya untuk dijadikan peliharaan itu ditambahkan makanan lain seperti telur puyuh rebus. Semuanya itu diberikan agar burung Kenari bisa gacor dan dapat hidup dengan sehat.